Jumat, 16 Maret 2012

3rd Tutorial: Doodle from photo

Lagi-lagi, request dari Adis. Hehehe
Tapi nggak papalah yah... Banyak tanya, berarti akan banyak ilmu yang akan kita dapat. Ya kan?
Dan aku sekalian mengasah kemampuanku untuk membuat  Tutorial.
Waktu jaman SMA, kayaknya ada di pelajaran IPA, Simbiosis Mutualisme. Saling menguntungkan.

Tutorial pertama, (klik disini), aku membuat contoh dengan menggunakan gambar apel. Mungkin ada di antara kalian yang masih belum mengerti dengan tutorial yang ku buat. Jadi tutorial kali ini aku akan memberikan contoh langsung menggunakan foto orang. Hehehe
 
Baiklah, kawan-kawan, kita mulai saja Tutorialnya.
Seperti biasa, langkah awalnya, buka foto yang akan di edit.
File  > Open


Lalu, beri garis path pada sekeliling gambar.
Caranya, klik atau Pilih menu Tools > Paths
Dan buat titik-titik di sekitar foto, jika sudah, hasilnya seperti ini.


Dan, untuk membuat titik-titik tersebut menjadi garis, caranya:
Klik Stroke path, kemudian akan muncul kotak seperti di bawah ini


Pertama, atur ketebalan paths. Untuk fotoku, aku menggunakan ketebalan 3.
Ketebalan paths bisa kalian sesuaikan dengan yang kalian inginkan. Ingin tipis atau tebal. Jika kalian tidak puas dengan garis/angka yang kalian pilih awalnya, klik undo atau Ctrl+Z. Dan pilih lagi ketebalan yang tepat.

Jika sudah, klik stroke.
Hasilnya seperti ini.


Titik-titik tadi, telah menjadi garis.
Klik sembarang tools agar titik-titik tadi hilang.

Buat garis path lainnya pada bagian yang lain, untuk menimbulkan kesan detail.

Oh ya, hampir lupa, kalau kalian merasa background foto mengganggu,  kalian bisa menghapusnya.
Bisa secara manual, menggunakan penghapus. Atau menggunakan Fuzzy Select. Yang bentuknya seperti tongkat ajaib.

Setelah background ku hapus, jadi seperti ini.


Sekarang, lanjut lagi membuat garis pathnya.

Jika sudah diberi garis path, hasilnya seperti ini.

 

Untuk bagian wajah belum ku edit.
Jika kalian mau, bagian wajah diberi garis path juga, pada sekitar mata, hidung, dan mulut.

Dan sekarang, waktunya pewarnaan!
Untuk pewarnaan, bisa dilihat di tutorial yang kedua, (klik disini)
Setelah dilakukan pewarnaan, hasilnya seperti ini.



 


Agar lebih Rapi, Buat lagi garis path di atas garis path awal tadi. Karena garis awal sudah menjadi tidak rapi, di proses pewarnaan tadi.
Dan, setelah diberi lagi garis path, hasilnya seperti ini.

 
Gimana? Lebih rapi kan?
Untuk bagian wajah gimana?
Masa cuma polosan gitu?
Tenang, tenang,

Belum selesai...
Doodle setengah jadi tadi, kita save. Caranya: File > Save/Save As.
Pastikan gambar yang dipilih adalah yang berformat JPG/PNG.

Kemudian, file gambar tadi, kita buka di Photoscape.
Lalu pilih Object > pilih icon bergambar pemandangan > Photo > Cari tempat anda menyimpan file mata, hidung dan mulut.

Jika sudah di insert, seperti inilah hasilnya...

 
Jika ditambah Background, jadi seperti ini


Lucu kaaaan...
Lucuan mana aku yang asli sama doodlenya? Yang aslinya pasti yaa... hehehe

Dan, di bawah ini, kuberi file mata, hidung, dan mulut, supaya memudahkan kalian dalam membuat doodle.





 


Dengan demikian, tutorial kali ini, SELESAI!!!
Ada pertanyaan lagi?
Monggo...

13 komentar:

  1. aikh,,,bagusss,,,mauuuu,,,saya mau tutorial peratam nya dong,,donlot softwarenya,,minta link nya ya,,,

    BalasHapus
    Balasan
    1. Makasih :)
      Di postingan pertama ada link download GIMP dan Photoscape.

      Hapus
  2. Gk tau kudu mulai drmana? Tp ini kunjungan pertamax dan ane tertarik ngikut! Hehehe

    pake GIMP ya, non? Sama gk ma bikin vector di PS?

    BalasHapus
  3. Iyah, pake GIMP.. Mmmm, klo photoshop aku belum terlalu ngerti.JAdi nggak tau deh istilahnya apa.Hehehehe
    Kalau bingung, dimulai dari tutorial pertama aja :)

    BalasHapus
  4. kunjungan ..
    berguna banget tuh blog nya ..:)

    BalasHapus
  5. tidak tampak seperti sebuah tutorial. lebih menonjol ke demam narsis

    BalasHapus
  6. wah keren-keren pakek software opensource agi :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hehe..makasih..Iyah, software yg ada dimaksimalkan.. :D

      Hapus
    2. Mau dunk photo saya dibuatin jadi dodol, eh salah maksudnya doodle he..he..

      Hapus

bagi2 komentnya ya... ^_^